Jumat, 30 Maret 2012

KOKI SEDUNIA




Pagi itu lagu Maju Tak Gentar terus berkumandang…mengiringi  anak anak yang  begitu ramai membicarakan tentang tema pahlawan dan cita citaku.

Guru: Anak anak siapa yang mau    jadi pahlawan????
Murid2: Aku....Aku.....Aku juga!!!!!         

Guru: Pahlawan itu apa sih????
Murid2: m..m...orang yang berperang....orang pemberani....orang yang suka menolong...membela yang benar...

Guru: Hebaaaat semua pintar...lalu bagaimana caranya supaya kita bisa jadi pahlawan???
Murid2: belajar yang pinter...klo sudah besar...bisa menolong orang.

Guru: pintar sekaliii.....lalu apa cita cita kalian kalau sudah besar nanti??
Murid: aku mau jadi dokter..biar bisa ngobati orang miskin..nanti nggak usah bayar

Murid:klo aku mau jadi Dosen kya papaku..nanti bisa bikin banyak orang jadi pinter..klo orang miskin mau sekolah nggak usah bayar...

Murid2: aku mau jadi pembalap….nanti kalau juara dunia, uangnya buat nolong orang miskin
Murid2: aku mau jadi presiden, teman teman yg jadi menterinya…

Guru: wah cita cita yg hebat.
                                                                                                      
Disaat anak anak ramai membicarakan cita cita…ada seorang anak menangis sedih di sudut kelas. Ia sedih karena teman teman mengejek cita cita nya.
Sang guru pun bertanya “Kenapa bersedih? Apa cita cita mu nak?”
“Aku  ingin jadi juru masak..tapi teman teman menertawakan ku”
Kenapa  ingin jadi juru masak?

“Aku ingin jadi KOKI SEDUNIA…. Aku punya ide untuk membuka restoran di seluruh dunia....dan kupastikan tidak ada lagi satu orang pun yang kelaparan di dunia ini...aku akan membagikan makananku kepada siapa saja yang membutuhkan...”

Hebaat sekali mimpi mu nak…..Cita cita yang luar biasa!
Sepenggal Kalimat itu diucapkan  seorang anak bernama Raisya Divianingtyas  6th, mantan siswi TK B Bianglala angkatan 2011.  Mari kita aminkan bersama...semoga mimpi itu bisa menyinari dunia dan menjadi kenyataan.

Bagi anak anak, … pahlawan adalah orang yang berperang, orang yang suka menolong, orang yang pemberani, orang  yg membela kebenaran, dan orang yang berbuat kebaikan…. Dan siapapun bisa menjadi pahlawan, dengan cara menciptakan banyak kebaikan bagi sesama. …. Itulah pemahaman nilai kepahlawanan di mata anak anak. Hebat bukan?

PAHLAWAN "sule"

Tema Tanah airku/sub tema pahlawanku

Tanpa bermaksud memparodikan gambar gambar pahlawan...
cerita  ini memberikan gambaran betapa anak anak masa kini sudah begitu lekat dengan tokoh tokoh televisi.

Guru: (menunjukan poster Dewi Sartika) anak  anak....siapa yang   tahu ini gambar siapa??
Murid: itu kanjeng Mami....
Guru: Ini Dewi Sartika...pahlawan  wanita kita ....

Guru: (menunjukan poster presiden Soekarno ......)anak anak...siapa yang tahu ini gambar siapa??
Murid: yang itu  mirip pak dhe Jarwo...
Guru: (agak gregetan....jauh banget analoginya.).....ini  gambarnya  presiden Soekarno. ...

Murid: bunda.....kok gambar pahlawan sule nggak ada ...??.
Guru: Ini bukan sinetron....ini gambar pahlawan!!!!

(Sesaat kemudian ada anak datang terlambat...begitu masuk kelas langsung disambut dengan humor anak anak...)
“ Nah...klo yang ini mirip banget sama Si Makmuuuurrr”
Grrrrrrrrrrrrrrrrrrrrrr wk...wk....wk....

Memang peristiwa diatas terkesan lucu dan menggelikan, tapi sebenarnya sangat memprihatinkan.

Sepertinya lebih baik kita mengenalkan dan menanamkan terlebih dahulu sifat sifat kepahlawanan dari pada sekedar mengenalkan nama  pahlawan kerena beliau beliau di masa sekarang ini mulai kalah tenar dengan  sule dkk.